FENG SHUI PLUS


FENG SHUI PLUS

Dasar dari tulisan Feng Shui Plus ini berawal dari bocoran penasihat fung shui strategi militer Taiwan
yang telah direvisi sesuai alam , era , kebenarannya dan kepentingan untuk memilih / mengetahui kondisi hubungan .
Adapun hubungan yang dapat dipertimbangkan adalah mulai dari kepentingan untuk berkarir / bersosialisasi ,
hingga kepentingan untuk kesehatan , berasmara / formasi yang dapat mendukung .

Akan bisa lebih bermanfaat untuk generasi muda yang masih bergairah / bersemangat dalam berupaya .
Karena pada usia tersebut akan banyak berkesulitan dalam memilih hubungan seiring dengan pengaruh adrenalin .
Untuk menerima situasi itu telah ada tulisan tentang bakat , sifat , karakter , garis langit daya bumi
agar dapat mengerti dan memegang kendali keberadaan hubungan . Dapat dibaca pada http://www.pa-tze.blogspot.com .

PONGKY HALIM

MAKNA FUNG SHUI

Fung Shui berasal dari dua suku kata mandarin yaitu angin ( Fung ) dan air ( Shui ). Angin dan air yang gerak hidupnya dapat dirasakan oleh semua makhluk hidup di bumi secara nyata, dalam berbagai ulasan Tiongkok kuno didudukkan sebagai unsur/komponen penting dalam mengisi peradaban manusia khususnya dapat membentuk prilaku dan sifat alam semua makhluk hidup di bumi. Fung/angin juga mewakili anasir Yang atau positif, sedangkan Shui/air mewakili anasir Yin atau negatif. Dengan penataan energi angin dan air bila dilakukan secara benar dan tepat akan melimpahkan keberuntungan bagi kehidupan hayati, sebaliknya dalam komposisi yang salah dapat menimbulkan kemalangan. Fung Shui adalah seni hidup dalam keharmonisan dengan alam, sehingga seseorang mendapatkan paling banyak keuntungan, ketenangan, dan kemakmuran dari keseimbangan yang sempurna dengan alam. Hal ini memiliki arti Fung Shui menekankan bahwa manusia perlu hidup dalam keselarasan dengan angin dan air di tanah. Agar unsur ini mengalirkan energi positif dan memberikan ketenangan, kemakmuran, dan rezeki pada kehidupan yang mendatangkan keberuntungan, maka diperlukan perhitungan lingkungan yang benar. Semoga bisa dijadikan pedoman bagi yang menggunakan dan semoga ada yang dapat menggali kebenaran dari Fung Shui yang banyak versinya dengan tidak hanya berdasarkan dari sekedar membaca .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar